Perayaan Natal Panti Asuhan Desa Putera Dan Semar Senja

Perayaan Natal keluarga besar Panti Asuhan Desa Putera bersama keluarga besar paguyuban Seniman dan Penggemar Seni Jawa (Semar Senja) pada Jumat, 15 Januari 2016 usai digelar. Perayaan Natal yang dihadiri lebih kurang tigaratus umat diawali dengan misa kudus pukul lima sore yang dipersembahkan oleh Romo Ignatius Fadjar Himawan, MSF.

Usai misa, seluruh undangan yang hadir langsung menuju aula belakang Kapel Desa Putera untuk mengikuti perayaan syukur. Dalam sambutannya, Bruder Tarcisius mengatakan, Natal harus kita sambut dengan penuh gembira dan syukur. Syukur karena kita semua sebagai keluarga Allah. Hadir pula Bapak Antonius Parimin, perwakilan dari Dewan Paroki Harian. Dalam sambutannya, beliau juga mengatakan hal yang senada seperti yang disampaikan oleh Bruder Tarcisius, BM serta mengucapkan terima kasih atas peranserta para Bruder yang banyak membantu umat dengan menyediakan sarana ibadah bagi umat paroki ataupun sarana lainnya sehingga umat paroki dapat nyaman melaksanakan peribadatan di Kapel Desa Putera.

Usai sambutan pesta sederhana yang telah disusun oleh panitia pun berlangsung. Pembagian doorprize serta bingkisan bagi para undangan yang hadir semakin membuat suasana semakin semarak. Pementasan musik dari band anak-anak panti asuhan serta alunan campur sari tak kalah menariknya. Beberapa orang dari undangan yang hadir pun tanpa sungkan maju ke depan panggung untuk joget saat ibu Nani dan pak Narto melantunkan lagu campur sari. Sambil mendengarkan alunan musik, para undangan diperlilahkan menyantap hidanga malam yang telah disediakan. "Acara ini mengingatkan dan membuat rindu saya pada kampung halaman", ujar ibu Nani usai menyanyikan beberapa lagu diatas panggung.

Sekitar pukul sembilan malam acara pun berakhir. "Kami sangat senang karena acara yang ini semakin mempererat tali persaudaraan antar anggota paguyuban Semar Senja dengan keluarga besar Panti Asuhan Desa Putera", tukas pak Andreas kepada redaksi di sela-sela kesibukannya sebagai panitia.

corn/wu

You may also like...

Paroki Jagakarsa

Paroki Jagakarsa